Persib Datang dengan Motivasi Tinggi, Bernardo Tavares Bilang Begini

jpnn.com, MAKASSAR - Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares memuji Persib Bandung yang akan dihadapinya pada laga lanjuta Liga 1 2022 pada Senin (29/8/2022) besok.
Bernardo menyebut Maung Bandung merupakan lawan berat. Menurutnya, tim tamu datang dengan motivasi tinggi.
"Para pemain Persib Bandung datang dengan motivasi tinggi. Mereka ingin mengalahkan kami di kandang sendiri," kata Bernardo Tavares, Minggu (28/9).
Bernardo menyebut Persib memiliki pemain dan pelatih yang berkualitas. Apalagi Luis Milla pernah menangani timnas Indonesia.
"Luis Milla adalah pelatih hebat, dia pernah menangani timnas. Tentu dia sangat berkualitas dan akan membangkitkan semangat Persib saat ini," tambahnya.
Kendati demikian, Bernardo membeberkan anak asuhnya tidak akan mengalah begitu saja. Meski para pemain sangat kelelahan menjalani pertandingan di Liga 1 dan Piala AFC Cup.
"Para pemain saya masih kelelahan. Namun, mereka akan berjuang habis-habisan untuk menang," tegasnya Bernardo Tavares.
Sementara itu, pemain PSM Makassar, Akbar Tanjung menegaskan ia dan rekan-rekannya ingin memenangkan pertandingan tersebut. Tak ada kata imbang atau kalah saat menjamu Persib.
PSM Makassar optimistis bisa menjaga tren positif di kandang sendiri. Tiga poin penuh adalah target utama para pemain Juku Eja.
- PSM Gugur di Semifinal ACC, Liga 1 tak Punya Taring di ASEAN
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga
- Persib Selangkah Lagi Juara, Wali Kota Farhan Sampaikan Sebuah Instruksi
- Dikalahkan Persib, PSS Harus Mati-matian Demi Keluar Zona Degradasi
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera
- Berita Duka: Abdi Tunggal Meninggal Dunia