Persib Siap Tempur Tanpa Striker Asing

jpnn.com - BANDUNG - Menjalani laga internasional setara Asia kontra Hanoi T & T di babak Play off Liga Champions Asia (LCA), pada 14 Februari mendatang, Persib Bandung tak akan sertakan striker asing.
Sebab hingga batas waktu pendaftaran yakni 4 Januari 2015 kemarin, skuat 'Maung Bandung' belum menentukan siapa legiun asing yang bakal menjadi mesin gedornya di lini depan.
Pelatih Persib Djajang Nurdjaman menuturkan hanya menyertakan 22 pemainnya yang sudah resmi bergabung.
"Kami sudah daftarkan 22 pemain untuk LCA nanti. Tanpa penyerang pemain asing," katanya.
Kendati saat ini Persib tengah Melakukan trial kepada penyerang asal Brazil Maycon Rogerio Calijuri, namun Djanur belum bisa memastikan pemain yang kini disertakan dalam komposisinya pada perhelatan Piala Walikota Padang tersebut bakal direkrut. Apalagi salah satu pemain asing asal Burkina Faso pun rencananya baru akan bergabung Selasa (4/1).
"Saya tidak akan memaksakan. Di LCA kami akan tampil dengan pemain yang ada. Tentu saja bukan pesimis, karena kami masih belum memutuskan siapa penyerang asingnya. Maycon atau Koh Traore yang katanya mau datang Selasa," ujarnya. (yan)
BANDUNG - Menjalani laga internasional setara Asia kontra Hanoi T & T di babak Play off Liga Champions Asia (LCA), pada 14 Februari mendatang,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi
- Alwi, Ubed, & Putri KW Finis Sebagai Semifinalis Sudirman Cup 2025, PBSI Angkat Topi
- Jakarta LavAni Kehilangan 2 Pemain, Bhayangkara Presisi Punya Peluang Curi Kemenangan
- EIGER Dukung Penuh IFSC World Cup di Bali, Bukti Komitmen Kembangkan Panjat Tebing di RI
- Jakarta Pertamina Tembus Grand Final Proliga 2025, Manajemen Apresiasi Kerja Keras Junaida Santi Cs