Persija Terancam Tanpa Pemain Asing di Liga Champions Asia 2019

Persija Terancam Tanpa Pemain Asing di Liga Champions Asia 2019
Suporter Persija Jakarta merayakan gelar Juara Liga 1 2018 yang diraih Macan Kemayoran, Jakarta, Sabtu (15/12). Foto: Ricardo/JPNN.com

Terkait situasi ini, Direktur Media PSSI Gatot Widakdo mengatakan bahwa di antara kedua tim, Persija lebih urgen. Ismed Sofyan dkk sudah bermain di LCA pada 5 Februari melawan Home United. Karena itu, PSSI telah berkoordinasi dengan FIFA.

’’Sudah kami surati FIFA agar TMS-nya bisa dibuka lebih cepat dari yang kami daftarkan sebelumya. Tapi, FIFA membalas itu tidak bisa,’’ terangnya.

Gatot menegaskan PSSI bukannya tidak tahu menahu jadwal kompetisi Asia. Banyak alasan memilih tanggal 15 Februari sampai 9 Mei untuk TMS. Selain sudah memberikan jadwal tersebut ketika kompetisi Liga 1 pada 2018 sudah berjalan, agenda lain yang ada pada 2019 juga jadi pertimbangan.

’’Ada agenda pemilihan presiden dan kompetisi baru bisa berjalan sekitaran Mei. Sementara jadwal Persija main di LCA baru kami terima sesudah daftar TMS itu,’’ paparnya. (rid/raf/ham)

 


Di ajang Liga Champions Asia 2019, Persija Jakarta terancam tidak bisa menggunakan jasa pemain asingnya.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News