Pertama Ikut Latihan, Pemain Baru Arema asal Australia Kepanasan

jpnn.com - MALANG - Pemain baru Arema Cronus, Nick Kalmar akhirnya bergabung dalam sesi latihan Senin (12/9) petang. Antusiasme terlihat dari pemain berpaspor Australia tersebut.
Kalmar dalam sesi latihan pertamanya mencoba berkenalan dan beradaptasi dengan kondisi di Kota Malang. Maklum, kondisi Malang memang berbeda dengan negeri asal Kalmar.
"Ini latihan pertama saya, pasti butuh waktu untuk adaptasi dengan cuaca," katanya dilansir situs Arema.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu merasakan sesi latihan pertamanya di Kota Apel -julukan Malang- memang lebih berat dari yang biasa ia lakoni di Geelong SC, Australia. "Saya rasa latihan di sini lebih berat karena di sini lebih panas daripada Australia yang saat ini masih musim dingin," ucapnya.
Meski demikian, Kalmar yakin pengalamannya merumput di beberapa daerah yang berbeda di Australia bisa membuatnya lekas beradaptasi. Ia menjanjikan untuk memberi yang terbaik ke Arema.
"Saya yakin bisa cepat menyatu dengan tim. Memberikan yang terbaik. Saya akan kerja keras untuk itu," pungkasnya.(dkk/jpnn)
MALANG - Pemain baru Arema Cronus, Nick Kalmar akhirnya bergabung dalam sesi latihan Senin (12/9) petang. Antusiasme terlihat dari pemain berpaspor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi
- Alwi, Ubed, & Putri KW Finis Sebagai Semifinalis Sudirman Cup 2025, PBSI Angkat Topi
- Jakarta LavAni Kehilangan 2 Pemain, Bhayangkara Presisi Punya Peluang Curi Kemenangan
- EIGER Dukung Penuh IFSC World Cup di Bali, Bukti Komitmen Kembangkan Panjat Tebing di RI
- Jakarta Pertamina Tembus Grand Final Proliga 2025, Manajemen Apresiasi Kerja Keras Junaida Santi Cs