Pesan Khusus Menpora Amali Kepada Shin Tae Yong

jpnn.com, JAKARTA - Menpora Zainudin Amali titip pesan kepada Shin Tae Yong, Manajer Pelatih Timnas Indonesia.
Menurut dia, pelatih 51 tahun tersebut harus tetap menjaga kondisi dan kesehatannya agar bisa terus mendampingi Timnas Indonesia.
Pesan itu diberikan Menpora Amali kepada Shin Tae Yong saat mampir ke latihan Timnas Indonesia, Jumat (7/5) malam.
"Saya pesan ke Shin Tae Yong supaya jangan terlalu memforsir dirinya, kalau kondisinya belum maksimal," kata Menpora.
Dia juga berpesan bahwa Shin Tae Yong masih memiliki perjalanan yang panjang bersama Timnas Indonesia.
Ke depan, masih ada even regional seperti SEA Games sampai ajang AFC kelompok umur.
"Apalagi kami ingin maksimal ke U-20 2023, ada juga SEA Games dan lainnya, saya minta supaya Shin Tae Yong bisa jaga kesehatannya," ucap Amali.
Shin Tae Yong sendiri memang baru menyelesaikan masa karantina sejak 2 Mei lalu, setelah tiba dari Korea Selatan.
Menpora Amali memberi pesan khusus kepada Shin Tae Yong saat mampir menyaksikan latihan Timnas Indonesia
- Ganda Campuran Masih Kurang Memuaskan, PBSI Coba Formula Rinov/Gloria Lawan Denmark
- Gasak India di Laga Kedua Sudirman Cup 2025, Indonesia Tembus Perempat Final
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara