Philipina Pilih Laga di Kandang Garuda

Merasa Beruntung karena Timnas Punya Pemain ke-12

Philipina Pilih Laga di Kandang Garuda
TETAP DI GBK : Sekjen PSSI Nugraha Besoes saat mengumumkan kepada wartawan terkait dengan permintaannya badan sepak bola Philipina yang secara resmi meminta Stadion Gelora Bung Karno Jakarta menjadi laga kandang mereka saat menjamu Indonesia di Partai semifinal Piala AFF 2010 pada tanggal 16 Desember mendatang. Kesempatan ini menjadi keuntungan Indonesia karena akan berlaga di depan publiknya sendiri. Hal ini terjadi karena Philipina tidak memiliki Stadion yang memenuhi standar International. FOTO :CHARLIE.LOPULUA/INDOPOS
JAKARTA -- Peluang tim sepak bola Indonesia lolos ke final piala AFF (Federasi Sepak Bola Asia Tenggara ) semakin besar. Itu disebabkan Philipina yang menjadi lawan Indonesia pada laga semifinal 16 dan 19 Desember mendatang memilih Stadion Utma Gelora Bung Karno (SUGBK) sebagai kandang mereka. Keputusan dari AFF tersebut disampaikan secara langsung oleh Sekjen PSSI Nugraha Besoes dalam konferensi Pers di kantor PSSI, kemarin sore (9/12). Dia menyatakan bahwa pihaknya mendapatkan kepastian setelah menerima surat dengan nomor AFF/Suzuki Cup (PMS)/dt.

Dalam surat itu, Indonesia bakal melakoni first leg semifinal dengan away terlebih dahulu pada 16 Desember walapun sebenarnya laga diselenggarakan di SUGBK. Nah, dua hari kemudian (19/12)  Indonesia baru akan bertindak sebagai tuan rumah pada second leg. Philipina sendiri tidak bisa menghelat pertandingan dinegaranya karena dianggap tidak memiliki Stadion yang layak oleh AFF untuk menggelar pertandingan internasional.  

"Walaupun sebenarnya ada dua opsi. Ternyata, permintaan yang disampaikan langsung oleh presiden PFF (PSSI-nya Filipina) ke AFF untuk ber-home ground di Indonesia yang disetujui oleh AFF," katanya.

Menurut Nugraha, hal itu tentu sangat menguntungkan Indonesia karena bisa bertanding dihadapan publik sendiri. Karena itu, dia berharap dukungan penonton yang datang langsung ke SUGBK akan semakin bertambah. Kendati mendapatkan keuntungan, pihak Panpel Indonesia juga harus menerima kompensasi lain. Mereka harus menanggung seluruh kebutuhan tim Filipina saat datang ke Indonesia.

JAKARTA -- Peluang tim sepak bola Indonesia lolos ke final piala AFF (Federasi Sepak Bola Asia Tenggara ) semakin besar. Itu disebabkan Philipina

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News