Piala Dunia 2018: Kazan Arena Kuburan Tim Unggulan

Piala Dunia 2018: Kazan Arena Kuburan Tim Unggulan
Bek Belgia Vincent Kompany menghibur bintang Brasil, Neymar usai laga kedua tim di perempat final Piala Dunia 2018. Foto: AFP

jpnn.com, MOSKOW - Kazan Arena menjadi kuburan bagi tim-tim unggulan pada Piala Dunia 2018.

Terbaru, Brasil harus angkat koper setelah dikalahkan Belgia dengan skor 1-2, Sabtu (7/7) dini hari WIB.

Sebelumnya, Jerman juga kandas setelah ditekuk Korea Selatan dengan skor 0-2 pada 27 Juni lalu.

Argentina juga dipaksa mudik setelah ditumbangkan Prancis dengan skor 3-4 pada 30 Juni.

Kazan Arena juga menjadi tempat keramat bagi bomber Polandia Robert Lewandowski yang gagal mencetak gol.

Akan tetapi, Kazan Arena tak digunakan sebagai venue semifinal. 

Dengan demikian, kutukan kekalahan di Kazan Arena tak akan menular ke Belgia dan Prancis.

Sayangnya, kenangan tempat terjegalnya Messi, Neymar dan Thomas Mueller itu takkan bertahan begitu Piala Dunia 2018 rampung.

Kazan Arena menjadi kuburan bagi tim-tim unggulan selama Piala Dunia 2018 berlangsung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News