Pilihan Motif Tato Menunjukkan Karakter

Pilihan Motif Tato Menunjukkan Karakter
Foto: Sumut Pos/JPNN
MEDAN- Penggunaan tato sudah berubah menjadi lifestyle. Bukan hanya digandrungi kaum pria, bahkan wanita pun tak ketinggalan zaman mentato bagian tubuhnya. Anggapan bahwa pemakai tato  mencerminkan kepribadian yang metal, premanisme dan anarkis, kini berubah menjadi suatu hal yang lumrah dan tren saat ini.

“Memang dulunya pemakai tato dapat dihitung dan kebanyakan laki-laki. Apalagi dulunya pemakai tato ini sering dianggap preman dan menyeramkan. Sekarang tidak lagi, tato sudah menjadi lifestyle, bahkan tidak sedikit perempuan yang memakai tato di tubuhnya,” kata Bimo pemilik Fat Boy TaTToo di lantai 3 Plaza Medan Fair, seperti dberitakan Sumut Pos (grup JPNN).

Menurutnya, memiliki tato adalah pilihan. Tato merupakan bagian dari seni dan setiap motif yang dipakai pada bagian tubuh menunjukkan karakter seseorang. Selain itu, dengan membubuhi tato pada tubuh diyakini sebagai media penyalur jiwa kesenian manusia.

“Tato tidak mengenal usia, karena digemari semua kalangan, baik tua ataupun remaja. Tato juga dinilai memberikan sentuhan unik dan artistik pada bagian tubuh yang ditato,” ujarnya.

MEDAN- Penggunaan tato sudah berubah menjadi lifestyle. Bukan hanya digandrungi kaum pria, bahkan wanita pun tak ketinggalan zaman mentato bagian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News