Pilpres 2019: Kiai Ma’ruf Amin Siap Jadi Cawapres Jokowi

Pilpres 2019: Kiai Ma’ruf Amin Siap Jadi Cawapres Jokowi
Presiden Joko Widodo bersama Ketua Umum MUI KH Ma'ruf Amin. (Foto: Ist/Jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kiai Ma’ruf Amin enggan berandai-andai bakal menjadi pendamping Joko Widodo alias Jokowi pada Pilpres 2019.

Padahal, Kiai Ma’ruf sudah santer disebut sebagai salah satu figur potensial untuk menjadi calon wakil presiden bagi Jokowi.

“Saya belum tahu. Itu, kan, katanya di media saja. Sekarang, ya, nunggu beliau (Jokowi) saja,” kata Kiai Ma’ruf di Kejaksaan Agung, Jumat (20/7).

Meski demikian, dia mengaku siap menjadi pendamping Jokowi jika memang rakyat memberikan dukungan.

“Kalau untuk negara, siap. Kalau untuk pribadi, saya sebetulnya jadi ini (ketum MUI) saja sudah cukup. Namun, kalau negara dan bangsa memerlukan, bisa-bisa saja,” tambah Kiai Ma’ruf.

Akan tetapi, dia mengaku hingga kini belum berkomunikasi dengan Jokowi terkait posisi cawapres.

“Saya pikir, kalau Pak Jokowi belum memberi tahu, ini (isu cawapres) bisa-bisaan media aja,” ujar Kiai Ma’ruf. (mg1/jpnn)


Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kiai Ma’ruf Amin enggan berandai-andai bakal menjadi pendamping Joko Widodo alias Jokowi pada Pilpres 2019.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News