Pink Gugup akan Menjadi Ibu
Kamis, 18 November 2010 – 20:52 WIB

Pink Gugup akan Menjadi Ibu
LOS ANGELES - Selalu tak mudah untuk yang pertama. Ujaran itu berlaku bagi Pink. Bintang pop berusia 31 tahun tersebut mengaku nervous dengan kehamilannya, sehingga butuh waktu untuk kemudian mengakui rumor kehamilannya. Hal itu dia katakan dalam acara Ellen DeGeneres show yang tayang kemarin (17/11). Sebenarnya, pers sudah agak lama mencium kehamilannya. Sejumlah potret dirinya yang tengah bersenang-senang mengenakan bikini di pantai Los Angeles menunjukkan hal tersebut. Perutnya membesar karena hamil. Ditanya mengenai badannya yang mulai melar, Pink menjawab, "Karena saya kini makan untuk dua orang."
"Saya terlalu gugup dengan kehamilan ini. Saya juga pernah keguguran, sehingga saya baru mengonfirmasinya," ucapnya.
Baca Juga:
Bila lahir, itu merupakan anak pertama Pink. Dalam acara tersebut, dia juga mengungkapkan bahwa kehamilan tersebut sudah menjadi programnya. "Saya memang mengusahakannya. Kehamilan ini bukan "oopss" mendadak saya hamil," imbuhnya dikutip dari Daily Mail.
Baca Juga:
LOS ANGELES - Selalu tak mudah untuk yang pertama. Ujaran itu berlaku bagi Pink. Bintang pop berusia 31 tahun tersebut mengaku nervous dengan kehamilannya,
BERITA TERKAIT
- Sempat Ditolak, Andre Taulany Kembali Ajukan Gugatan Cerai
- Digiland 2025 Siap Digelar, Tiket Habis Terjual, 20 Ribu Pengunjung Bakal Meramaikan
- Jadi Ustaz di Film Pembantaian Dukun Santet, Ariyo Wahab Ungkap Tantangannya
- Rayen Pono Anggap Ahmad Dhani Meremehkan Persoalan Salah Sebut Marga
- Sudah Ditetapkan Sebagai Tersangka, Jonathan Frizzy Tak Ditahan, Kenapa?
- Kementerian Hukum Digugat Terkait SK PARFI Kubu Ki Kusumo