Polisi Garap Pengurus Gedung Bidakara Terkait Kasus Dugaan Penipuan Olivia Nathania

Polisi Garap Pengurus Gedung Bidakara Terkait Kasus Dugaan Penipuan Olivia Nathania
Olivia Nathania, putri sulung Nia Daniaty saat mendatangi Polda Metro Jaya.

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Polda Metro Jaya memeriksa pengelola Gedung Bidakara, terkait laporan dugaan penipuan bermodus CPNS, yang dilakukan putri Nia Daniaty, Olivia Nathania.

Berdasarkan pengakuan korban, Gedung Bidakara ini digunakan untuk pelaksanaan tes CPNS, yang digelar oleh Olivia.

"Rencana kegiatan hari ini tim penyidik cek langsung Gedung Bidakara dan ambil keterangan pengurus dari Gedung Bidakara," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Senin (4/10).

Pria kelahiran 21 Desember 1966 itu mengatakan penyidik juga turut memeriksa beberapa korban dugaan penipuan Olivia.

Hanya saja, Kombes Yusri tak memerinci berapa saksi yang diperiksa, termasuk identitas mereka yang dimintai keterangan tersebut.

"Rencana korbannya kami lakukan ambil keterangan hari ini," kata Yusri.

Sebelumnya, Olivia Nathania dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas tuduhan penggelapan, penipuan, serta pemalsuan Surat ke Polda Metro Jaya pada 23 September 2021.

Suami Olivia, Rafly N Tilaar juga diduga terlibat dalam kasus dengan kerugian diperkirakan mencapai Rp9,7 miliar ini.(cr3/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Polisi memeriksa pengelola Gedung Bidakara terkait laporan dugaan penipuan bermodus CPNS, yang dilakukan putri Nia Daniaty, Olivia Nathania.


Redaktur : Yessy
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News