Polri Tarik Mantan Kapolda Lampung dari TGPF Mesuji
Selasa, 20 Desember 2011 – 19:26 WIB

Polri Tarik Mantan Kapolda Lampung dari TGPF Mesuji
JAKARTA--Mabes Polri menarik Mantan Kapolda Lampung Irjen (pol) Sulistyo Ishak dalam keanggotaan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) kasus bentrok berdarah di Mesuji, Lampung dan Sumsel. Posisi Sulistyo di tim pencari fakta diganti angota Polri lainnya Irjen (pol)Bambang S. Seperti diketahui pemerintah kini tengah membentuk tim gabungan untuk mencari fakta dalam kasus sengketa lahan yang berujung pada aksi kekerasan di Lampung dan Sumatera Selatan. Tim ini beranggotakan sejumlah personel lintas departemen yang dipimpin Wakil Menteri Hukum dan Ham Denny Indrayana.
Kabidpenum Div Humas Polri Kombespol Boy Rafli Amar menjelaskan pergantian tersebut untuk menjaga independensi aparat polri yang ditugaskan dalam tim tersebut. Pasalnya saat kasus Mesuji di Lampung terjadi, Sulistyo menjabat Kapolda.
"Pak Sulistio tidak mundur tapi diganti untuk menjaga netralitas,’’ kata Boy Rafli di Mabes Polri, Selasa (20/12).
Baca Juga:
JAKARTA--Mabes Polri menarik Mantan Kapolda Lampung Irjen (pol) Sulistyo Ishak dalam keanggotaan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) kasus bentrok
BERITA TERKAIT
- Cerita Mudir BPKH Limited Sukses Menghadirkan Nasi Kotak Khas Indonesia untuk Jemaah Haji
- Polisi Amankan Pedemo Perusak Mobil Polisi saat May Day di Bandung
- Hardiknas 2025, Untar Gelar Untarian Awards untuk Dosen hingga Mahasiswa Berprestasi
- Sopir Travel Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Ditetapkan Jadi Tersangka
- Komisi Kejaksaan Tegaskan Produk Jurnalistik Tidak Bisa Dijadikan Delik Hukum
- Prabowo Sebut Orang Indonesia Harus Tinggalkan Mental 'Kumaha Engke'