Presiden Jokowi ke Riau, Serikat Mahasiswa Muslimin Beri Apresiasi

jpnn.com, PEKANBARU - Kunjungan kerja Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ke Riau berjalan dengan aman dan lancar, Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) mengapresiasi aparat yang bertugas.
Ketua SEMMI Riau Bobby Kurniawan menganggap kedatangan Presiden Jokowi ke bumi lancang kuning merupakan sinyal keberhasilan pembangunan di Provinsi Riau.
“Kesempatan yang telah dijadwalkan ini adalah hal luar biasa bagi masyarakat Riau, peran Presiden Jokowi terlampirkan pada peresmian tol Pekanbaru-Bangkinang Provinsi Riau sebagai wujud peningkatan infrastruktur” ujar Bobby.
“Kami masyarakat Riau sangat berterima kasih kepada Bapak Presiden Jokowi atas pembangunan infrastruktur ini dapat meningkatkan perekonomian serta kesejahteraan masyarakat Riau."
Bobby juga memberikan apresiasi kepada aparat keamanan yang sudah menjaga kegiatan Jokowi berjalan dengan lancar dan aman di Riau.
“Kami masyarakat Riau sangat berterima kasih dan mengapresiasi kesuksesan kegiatan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia di Riau ini tidak terlepas dari peran kinerja dari Kapolda Riau Bapak Mohamad Iqbal, Danrem, beserta semua pihak yang turut membantu proses pengamanan,” ungkapnya. (mcr36/jpnn)
Kunjungan kerja Presiden RI Jokowi di Riau berjalan dengan aman dan lancar, Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) apresiasi aparat yang bertugas.
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Prabowo: Saya Dibilang Presiden Boneka, Dikendalikan Pak Jokowi, Itu Tidak Benar
- Viral Video Jenazah Digotong di Kampar, Warga Mengeluh Soal Ambulans
- Eks KSAL Ini Anggap Gibran bin Jokowi Tak Memenuhi Kriteria Jadi Wapres RI
- Wali Kota Pekanbaru Temui Menteri PU di Padang, Ini yang Dibahas
- Roy Suryo Ungkap Ironi Laporan Jokowi, Dilayangkan Saat Hari Keterbukaan Informasi
- Gus Din Apresiasi Jokowi Membuat Laporan ke Polisi Soal Ijazah Palsu