Profil Prabowo Subianto: Pertarungan Politik dan Makna Potongan Daging Ditusuk

Profil Prabowo Subianto: Pertarungan Politik dan Makna Potongan Daging Ditusuk
Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

Sementara Jokowi menegaskan, jika rivalitas itu ada saat Pilpres, "Di dalam (rumah Prabowo) kami tertawa bareng, itu demokrasi. Itu yang hendak kami sampaikan, Pemilu Presiden 2019 bisa saja ada rivalitas, tapi setelah itu bahu-membahu," kata Jokowi.

Presiden terpilih, Joko Widodo juga menaiki transportasi Moda Raya Terpadu (MRT) dengan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto dari stasiun MRT Lebak Bulus di Jakarta Selatan, Sabtu (13/7).

Peristiwa itu menjadi penanda kemesraan terlihat semakin jelas di antara keduanya.

Pertemuan tersebut adalah pertemuan pertama setelah 15 hari yang lalu Mahkamah Konstitusi memutuskan untuk yang menolak gugatan Perselisihan Hasil Pemilhan Umum (PHPU) yang diajukan Prabowo-Sandi sehingga memutuskan Jokowi-Ma'ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia terpilih.

Dalam konferensi pers di Stasiun MRT Senayan, Jokowi mengatakan pertemuannya dengan Prabowo tersebut adalah pertemuan dua orang sahabat. Prabowo juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Jokowi sebagai Presiden.

Setelah naik MRT selama 15 menit, Jokowi-Prabowo diketahui turun di Senayan untuk makan siang dengan menu sate di salah satu pusat perbelanjaan di Senayan, Sabtu (13/7).

"Kenapa MRT, bukan Istana atau Hambalang? Itu sekalian buat nunjukkin kalau 'Ini lho, kalau gue kerja'. Simbolik selanjutnya adalah MRT berjalan di atas dua rel, seimbang jalannya, dan jalannya selalu ke depan bukan ke belakang," tutur Pakar bahasa tubuh dan mikroekspresi, Monica Kumalasari, saat dihubungi ANTARA.

"Kereta itu terdiri dari gerbong-gerbong yang disatukan oleh lokomotif menuju ke satu tujuan. Itu adalah pertanda yang bisa dicermati bahwa inilah gaya bahasa non-verbalnya pak Jokowi," ujar Monica.

Berikut ini merupakan profil Prabowo Subianto, yang sudah matang dalam berpolitik, kemungkinan menjadi menteri di Kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News