PSSI Harus Cari Terobosan Jalan Keluar

PSSI Harus Cari Terobosan Jalan Keluar
PSSI Harus Cari Terobosan Jalan Keluar
JAKARTA - Kompetisi sepakbola benar-benar pecah jadi dua.  Kompetisi dengan label Indonesian Premier Legaue  (IPL) digelar oleh PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) dan Indoensian Super League (ISL) digelar PT Liga Indonesia (PT LI). LPIS mendapat back up penuh dari sebagian kepengurusan PSSI dan PT LI mendapat mandat dari klub-klub yang notebene anggota PSSI yang juga memang pemilik saham PT LI.

Kompetisi IPL sudah mulai bergulir. Sedangkan ISL yang diikuti 18 klub baru akan kick off pada 1 Desember mendatang.  "ISL musim 2011/2012 siap digelar," ujar Joko Driyono, CEO PT LI kepeda wartawan di Jakarta kemarin.     

Menurut Joko, semua persiapan sudah oke. Soal perijinan dari pihak kepolisian yang akhir-akhir ini banyak dihembuskan akan menjadi kendala menurut Jok Driyono juga tidak ada masalah. "Kami dari PT Liga sudah berkomunikasi inetnsif dengan pihak Mabes untuk membantu klub-klub di daerah (dalam hal perijinan). Semua berjalan bagus," sambung Joko.

Menurut pria asal Ngawi ini diantara sinyal jika tidak ada masalah dengan perijinan adalah bagaimana suksesnya ajang turnamen pramusim Inter Island Cup 2011 dan pertandingan segitiga antara Persija, Sriwijaya FC, dan PSMS Medan di Ultah Persija yang ke-83 di Stadion Utama Gelora  Bung Karno (SUGBK) Minggu (27/11) kemarin.

JAKARTA - Kompetisi sepakbola benar-benar pecah jadi dua.  Kompetisi dengan label Indonesian Premier Legaue  (IPL) digelar oleh PT Liga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News