PT Bentoel PHK 1.000 Karyawan

Produksi Menurun Drastis, Pangkas 11 Perusahaan Jadi Tiga

PT Bentoel PHK 1.000 Karyawan
PT Bentoel PHK 1.000 Karyawan

Selain pesangon, Shaiful menambahkan, pihaknya akan memberikan pelatihan berbentuk manajemen pengelolaan keuangan. Dengan waktu tiga hari, dia berharap karyawan bisa berpikir masak-masak dan berdiskusi dengan keluarganya sebelum mengambil keputusan.

’’Kami berharap pesangon yang kami berikan nanti benar-benar bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh teman-teman karyawan serta tidak dihabiskan untuk kegiatan konsumtif,’’ ungkapnya.

Sementara itu, di tempat terpisah, Sekretaris DPC SPSI Kabupaten Malang Aris Junaedi menyebutkan, pihaknya sudah mendengar kabar itu beberapa hari lalu.

Sejauh ini, berdasar pemantauan SPSI, tidak ditemukan pelanggaran yang dilakukan Bentoel terkait dengan pemberian hak kepada karyawan.

’’Mengefisiensi itu menjadi hak manajemen dan diatur dalam UU Tenaga Kerja. Selama hak-hak tenaga kerja dipenuhi, saya rasa tidak ada masalah. Misalnya, memberikan pesangon dua kali dari gaji yang diterima, penggantian hak dan jasa 15 persen dari total pesangon, serta lainnya. Kalau itu dipenuhi, tidak masalah,’’ paparnya.

Sejauh ini, kata Aris, pihaknya tidak mendapat temuan soal pelanggaran yang dilakukan Bentoel. ’’Namun, kami siap mengawal program pengunduran diri secara sukarela ini,’’ tegas Aris. (did/c1/abm/JPNN/c15/bh)

 


MALANG–Sejarah panjang pabrik rokok Bentoel Group kini memasuki babak baru. Saat ini pabrik rokok yang berdiri sejak 1930 tersebut mulai merampingkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News