Puan: Pembangunan SDM Dikerjakan di Periode 2 Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengatakan setelah 3,5 tahun fokus pada pekerjaan besar membangun infrastruktur, sekarang perhatian pemerintah akan beralih pada pembangunan sumber daya manusia (SDM) Indonesia.
Bahkan dalam rapat terbatas kabinet di Istana Kenegaraan Jakarta, Kamis (15/3), Jokowi mengatakan akhir bulan ini rumusan kebijakan investasi di bidang SDM tersebut sudah bisa rampung.
Nah, Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani mengatakan pembangunan SDM akan dimasukkan ke dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2019 sehingga kebijakan ini bukan untuk periode sekarang.
"Ya enggak mungkinlah (periode sekarang). RKP-nya saja di 2019. Artinya ini untuk periode yang akan datang," ucap Puan usai rapat tersebut di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Kamis (15/3).
Dia menyebutkan di periode pertamanya Jokowi memang fokus membangun infrastruktur.
Tentu untuk memaksimalkan manfaatnya ke depan dibutuhkan SDM yang berkualitas untuk mengelolanya.
Karena itu dalam pembangunan SDM, pemerintah akan menyiapkan industri nasional diikuti penyiapan SDMnya. Kemudian melindungi pasar domestik, hingga aset-aset nasional.
"Tentu saja kan harus ada SDM-ny," tukas Puan.
Pada periode pertamanya Jokowi dan Jusuf Kalla berfokus membangun infrastruktur.
- May Day 2025, Puan Maharani Bicara Perjuangan Menyejahterakan Buruh
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?
- Puan Yakin Bakal Ada Pertemuan Lanjutan Megawati dengan Presiden Prabowo
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu