Pub dengan Nama Terpanjang Kembali Buka di Manchester

Pub dengan Nama Terpanjang Kembali Buka di Manchester
The Old Thirteenth Cheshire Astley Volunteer Rifleman Corps Inn di Greater Manchester, Inggris. Foto: Facebook

jpnn.com, MANCHESTER - Nama pub itu sangat panjang: The Old Thirteenth Cheshire Astley Volunteer Rifleman Corps Inn. Setelah tiga tahun tutup, pub tersebut bakal dibuka lagi di Kota Stalybridge, Greater Manchester, Inggris.

Yang menarik, lokasinya hanya berjarak sekitar 45 meter dari pub dengan nama terpendek di Inggris, Q Inn.

''Fakta bahwa pub dengan nama terpanjang dan terpendek bertetangga itu tidak bisa dipercaya,'' ujar Sarah Farrer-Baxter, pengelola The Old Thirteenth Cheshire Astley Volunteer Rifleman Corps Inn.

Fox News mengungkapkan, pub itu berdiri sejak 1880. Ia tercatat di Guinness World Record sebagai pub dengan nama terpanjang di Inggris pada 1995.

Si pemilik adalah teman baik Sarah. Karena itu, saat mendapat kabar bahwa Sarah akan membuka pub, pemilik asli menawarkan nama pubnya untuk dipakai. Pemilik Q tak keberatan.

Menurut mereka, hal itu justru menambah daya tarik pada kota mereka. (sha/c18/oni)


Apalah arti sebuah nama. Ungkapan pujangga Inggris William Shakespeare tersebut tidak berlaku untuk pub yang satu ini.


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News