Puisi Sukmawati Jadi Polemik, Menag Lontarkan Pembelaan

Puisi Sukmawati Jadi Polemik, Menag Lontarkan Pembelaan
Sukmawati Soekarnoputri. Foto: Radar Sukabumi/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin ikut mengomentari puisi Sukmawati Soekarnoputri berjudul Ibu Indonesia.

Lukman meyakini Sukmawati tidak memiliki niat melukai hati umat Islam.

“Saya yakin tidak ada iktikad sedikit pun untuk mengusik kenyamanan perasaan umat Islam, apalagi melecehkan,” kata Lukman, Rabu (4/4).

Meski begitu, Lukman menilai tidak ada salahnya Sukmawati meminta maaf kepada publik.

Dengan demikian, persoalan puisi Sukmawati tidak diperpanjang ke ranah pidana.

“Bagi saya, akan lebih baik kalau Ibu Sukmawati dengan jiwa besar bisa menyampaikan permohonan maaf kepada mereka yang merasa tidak nyaman dengan puisinya,” ujar Lukman.

Pria berkacamata itu juga meminta masyarakat berjiwa besar dengan memaafkan Sukmawati.

Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin ikut mengomentari puisi Sukmawati Soekarnoputri berjudul Ibu Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News