Puluhan Perusahaan Raih Indonesia CSR Excellence Award 2022

Puluhan Perusahaan Raih Indonesia CSR Excellence Award 2022
Puluhan pemimpin perusahaan hadir menerima penghargaan karena meraih “Indonesia CSR Excellence Award 2022” di Jakarta, Rabu (9/3). Foto: Panitia ICEA 2022

“Artinya, kita mengharapkan dengan program CSR kedepan dapat Mendorong Transformasi Menuju Masyarakat Digital pada pengembangan pertumbuhan ekonomi dan lingkungan serta sektor UMKM yang berkelanjutan di era pandemi,” kata Maya.

Maya juga mengharapkan munculnya perusahaan-perusahaan hebat di Indonesia, memiliki program unggulan yang inovatif dan berkelanjutan dengan menerapkan prinsip-prinsip ISO 26000, SDGs,GCG.

ICEA 2022 diikuti oleh lebih dari 200 perusahaan BUMN, BUMD, perusahaan swasta nasional maupun multinasional.

Kemudian diseleksi menjadi 100 perusahaan finalis. Dan setelah melewati proses penilaian termasuk penilaian melalui wawancara penjurian, dewan juri menetapkan 40 perusahaan penerima penghargaan ICEA 2022. 

Lebih lanjut, Maya mengatakan yang menjadikan acara ini berbeda dengan acara award lainnya adalah Dewan Juri ICEA 2022 banyak berasal dari kalangan Akademisi.

Dengan demikian, banyak ide serta masukan membangun dengan tujuan menjadikan perusahaan peserta menjadi perusahaan terbaik dalam tata kelola perusahaan yang baik, Good Corporate Governance (GCG).

Selain itu, perusahaan dalam mengelola Kepedulian Sosial perusahaan yang disebut dengan corporate sosial responsibility (CSR) dalam memberikan kontribusi terbaiknya dalam melakukan proses bisnisnya selalu bergandengan dengan beberapa stakeholder. Juga turut memberikan kontribusi terbesarnya dalam membangun Pembangunan perekonomian, sosial dan lingkungan hidupnya di sekitar wilayah kerjanya.

Menurut Maya, banyak hal yang dapat dicermati dalam membangun CSR ini bagi perusahaan, ada yang menyebutnya dengan Tangung Jawab Sosial dan Lingkungan hidup (TJLS) serta ada pula yang menyebutnya dengan Communty Development (COMDEV).

Sejumlah perusahaan mendapatkan penghargaan karena sangat baik dalam menjalankan program Corporate Social Responsibelity (CSR).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News