Puting Beliung Merusak Atap Sebuah SD Negeri di Gunungkencana, Warga Panik

Puting Beliung Merusak Atap Sebuah SD Negeri di Gunungkencana, Warga Panik
Ilustrasi angin puting beliung. Foto: dok jpnn

jpnn.com, LEBAK - Angin puting beliung menerjang wilayah Gunungkencana, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Senin (9/5) sekitar 17.00 WIB.

Akibatnya, atap sebuah SD Negeri dan rumah majelis taklim rusak.

Seorang warga bernama Nana mengaku sempat panik saat menyaksikan langsung angin puting beliung menyapu atap bangunan SDN 1 Gunungkencana.

"Kami panik ketika melihat awan berputar hingga banyak yang mengucapkan istighfar, astagfirullah dan allahuakbar," kata Nana.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak masih mendata rumah yang terdampak terjangan puting beliung.

Namun demikian, Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Lebak Agus Reza Faisal memastikan terjangan angin puting beliung di wilayah Gunungkencana tidak mengakibatkan korban jiwa maupun luka-luka.

"Kami minta warga tetap waspada menghadapi cuaca buruk," pesan Agus.

Agus juga menyampaikan sejauh ini warga korban bencana angin puting beliung tidak perlu tinggal di tenda pengungsian, karena mereka sudah bisa kembali ke rumah masing-masing.

Kebanyakan rumah yang diterjang angin puting beliung adalah bagian genteng yang rusak, sehingga masyarakat dapat cepat kembali memperbaikinya.

BPBD Lebak akan menyalurkan bantuan logistik kepada warga yang menjadi korban angin puting beliung.

Angin puting beliung menerjang wilayah Gunungkencana, Lebak, yang mengakibatkan atap bangunan sebuah SD negeri rusak pada Senin (9/5)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News