Raffi Diamankan, Olga Nangis Seharian
Senin, 28 Januari 2013 – 11:24 WIB

Raffi Diamankan, Olga Nangis Seharian
JAKARTA - Olga Syahputra cukup shock mendengar Raffi Ahmad diamankan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN). Presenter yang juga sahabat Raffi Ahmad itu mengaku menangis seharian memikirkan nasib Raffi Ahmad. Sebelunya diberitakan Raffi Ahmad digrebek oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) pada Minggu (27/1) pagi. Raffi dan kawan-kawannya diduga melakukan pesta narkoba di kediamannya di Kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
"Gue dari kemarin sampai tadi pagi nangis terus deh. Soalnya masih mikirin sahabat gue yang kena masalah," ungkap Olga saat siaran langsung acara musik DahSyat, di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (28/1) pagi.
Pelantun lagu "Hancur Hatiku" itu berharap dan berdoa agar kasus yang tengah membelit Raffi segera selesai dan bisa terbebas dari jeratan narkoba dan hukum. "Semoga semua baik-baik aja, semua Tuhan yang atur," harapnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Olga Syahputra cukup shock mendengar Raffi Ahmad diamankan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN). Presenter yang juga sahabat Raffi Ahmad
BERITA TERKAIT
- Beli Cincin Tunangan Hampir Rp 2 Miliar, Maxime Bouttier Bilang Begini
- Kepada Raja Dangdut, Ruben Onsu Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Oh Ternyata
- Sebelum Maxime Bouttier, Luna Maya Ternyata Pernah Dilamar Pria Lain
- Melihat Nyai Ontosoroh Masa Kini di Monolog Paramita
- Komnas Perempuan Diminta Tak Intervensi Kasus Perceraian Baim dan Paula Verhoeven
- Cloudburst Makin Liar dalam Album Clear Blue Sky