Rahayu Saraswati Ketum Baru Tidar, Dasco: Tidak Ada Oligarki di Gerindra

Rahayu Saraswati Ketum Baru Tidar, Dasco: Tidak Ada Oligarki di Gerindra
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco saat menyatakan pihaknya memberikan target menggaet pemilih pemula pada pileg dan pilpres 2024, di Hotel Sahid, Jakarta Pusat, Minggu (19/12/2021) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rahayu Saraswati Dhirakanya Djojohadikusumo terpilih sebagai ketua umum Tunas Indonesia Raya (Tidar) Organisasi sayap Partai Gerindra pada  Kongres ke-3 yang digelar di Hotel Sahid, Jakarta Pusat.

Rahayu Saraswati sendiri merupakan calon tunggal yang maju untuk menggantikan Ketua Umum Tidar sebelumnya, yakni Aryo Djojohadikusumo.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad yang hadir pada penutupan kongres mengatakan dengan terpilihnya ketua umum Tidar yang baru, diharapkan dapat melahirkan program-program yang dapat membangun semangat juang kadernya.

"Harapannya ke depan, program yang dibuat oleh Tidar bisa lebih menambah suasana, membangun semangat juang kadernya," kata Dasco, Minggu (19/12)

Wakil Ketua DPR RI itu sendiri mengungkapkan Partai Gerindra memberikan target kepada Tidar untuk menggaet suara pemilih pemula pada pileg dan pilpres 2024.

"Gerindra memberikan target kepada Tidar, semaksimalnya menggaet pemilih pemula karena pangsanya adalah milenial," lanjutnya.

Dasco juga menjelaskan regenerasi di partai politik itu sangat penting. Dia menyebutkan Partai Gerindra sendiri tidak mengenal sistem oligarki kekuasaan.

"Bahkan terhadap anak pendiri Gerindra, pun, tidak ada keistimewaan," ujarnya.

Ketua harian DPP Gerindra Sufmi Dasco menyatakan Partai Gerindra memberikan target pada ketua umum Tunas Indonesia Raya (Tidar) untuk menggaet pemilih pemula pqda pileg dan pilpres 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News