Real Madrid Belum Kompak
Minggu, 15 Agustus 2010 – 08:06 WIB

Real Madrid Belum Kompak
MUNCHEN - Kepercayaan diri Real Madrid semakin tebal, jelang bergulirnya Liga Primera pada pekan keempat Agustus mendatang. Tim besutan Jose Mourinho itu kembali memetik kemenangan di laga uji coba. Tak tanggung-tanggung, mereka mengalahkan jawaran Bundesliga Bayern Munchen. Dalam uji coba yang dikemas dalam Piala Beckenbauer tersebut, Real menang adu penalti 4-2. "Hasil uji coba ini sama sekali tidak penting. Meskipun, saya tetap memberi apresiasi tinggi kepada anak-anak," kata Mourinho, sebagaimana dilansir Reuters. "Tapi yang paling penting, tim saya butuh uji coba melawan tim kuat seperti Bayern sesering mungkin. Dari situ saya lebih mudah mengamati Real, dan punya kesempatan memperbaikinya," lanjut dia.
Babak tos-tosan harus ditempuh lantaran selama 90 menit waktu normal tidak satu gol pun tercipta. Empat eksekutor Los Blancos"sebutan Real"sukses menaklukkan Hans Jorg Butt. Yakni Cristiano Ronaldo, Rafael van der Vaart, Xabi Alonso, dan Karim Benzema.
Baca Juga:
Sementara itu, penjaga gawang Iker Casillas menjadi pahlawan Real setelah menggagalkan dua penalti Bayern. Tercatat, hanya penalti Holger Badstuber dan Andreas Ottl yang bisa menembus gawangnya. Sementara tendangan Hamit Altintop dan Edson Braafheid kandas di tangan kiper timnas Spanyol tersebut.
Baca Juga:
MUNCHEN - Kepercayaan diri Real Madrid semakin tebal, jelang bergulirnya Liga Primera pada pekan keempat Agustus mendatang. Tim besutan Jose Mourinho
BERITA TERKAIT
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi