Respons CEO Inter Milan Soal Kedatangan Mantan Bos Juventus
Jumat, 16 November 2018 – 01:51 WIB

Fans Inter Milan. Foto: Inter.it
jpnn.com, MILAN - Chief Executive Officer Inter Milan Alessandro Antonello menyambut baik wacana kedatangan mantan Direktur Juventus Beppe Marotta.
Dia tidak mempermasalahkan masa lalu Marotta sebagai petinggi Juventus yang merupakan rival abadi Inter.
“Marotta ke Inter? Siapa pun yang bisa memberikan kontribusi untuk membantu kami meraih tujuan yang sudah kami tetapkan akan kami terima,” kata Antonello kepada Il Sole 24, Kamis (15/11).
Foto: Inter Milan
Dia juga memuji Marotta. Menurut Antonello, pria 61 tahun itu merupakan direktur dengan kemampuan hebat.
“Namun, pada tahap ini kami hanya bisa menunggu. Tidak ada yang bisa dikatakan hingga ada tanda tangan,” kata Antonello. (jos/jpnn)
Chief Executive Officer Inter Milan Alessandro Antonello menyambut baik wacana kedatangan mantan Direktur Juventus Beppe Marotta.
Redaktur & Reporter : Ragil
BERITA TERKAIT
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditahan Imbang Inter Milan di Semifinal Liga Champions
- Barcelona Vs Inter 3-3: Pemain Seperti Ini Lahir Setiap 50 Tahun
- Barcelona vs Inter Milan: Blaugrana Masih Dibayangi Trauma 15 Tahun Lalu
- Barcelona vs Inter Milan, Inzaghi: Kami Bersemangat Melawan Tim Terkuat
- Barcelona vs Inter Milan: Blaugrana Dibayangi Trauma 15 Tahun Silam
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan