Rezim Trump Bakal Setop Bantuan Makanan Gratis untuk 700 Ribu Warga

Rezim Trump Bakal Setop Bantuan Makanan Gratis untuk 700 Ribu Warga
Presiden AS, Donald Trump. Foto: AFP

jpnn.com, WASHINGTON - Rezim Donald Trump berencana memperketat ketentuan program kupon makanan untuk warga tidak mampu. Pengetatan ini diprediksi akan menyingkirkan 700 ribu orang dari daftar penerima bantuan.

Suplemental Nutrition Assisctance Program (SNAP) selama ini menyediakan makanan gratis bagi 36 juta warga Amerika Serikat. Namun, Presiden Donald Trump menilai sebagian penerima sebenarnya tidak membutuhkan bantuan.

Menteri Pertanian AS Sonny Perdue mengatakan, kebijakan ini diharapkan bisa memaksa lebih banyak orang dewasa yang mampu secara fisik untuk bekerja. "Selama ini negara bagian sering memberi kelonggaran (bantuan) yang luas kepada warganya, akibatnya jutaan orang yang seharusnya bisa bekerja justru menerima bantuan SNAP," ujar dia.

Menurut Perdue, pemerintah ingin memastikan bahwa kelonggaran bantuan hanya diberikan kepada warga di wilayah dengan jumlah pengangguran tinggi. Untuk diketahui, tingkat pengangguran AS pada Oktober berada di angka 3,6 persen. "Kami membutuhkan semua yang bisa bekerja untuk bekerja," jelasnya.

Peraturan yang mulai berlaku tahun depan ini diperkirakan akan menghemat anggaran pemerintah sebesar USD 5,5 miliar (Rp 78 triliun) dalam waktu lima tahun.

Namun, kubu oposisi menilai pengetatan aturan kupon makanan hanya akan melukai kaum tidak mampu di Negeri Paman Sam. "Ini adalah eskalasi keterlaluan dari upaya rezim Trump memerangi keluarga kelas pekerja," ujar legislator Partai Demokrat dari Ohio, Marcia Fudge. (reuters/dil/jpnn)

Rezim Donald Trump berencana memperketat ketentuan program kupon makanan untuk warga tidak mampu. Pengetatan ini diprediksi akan menyingkirkan 700 ribu orang dari daftar penerima bantuan.


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Reuters

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News