Saat Ribuan Mahasiswa NTT Angkat 3 Jari dan Mengharapkan Ganjar Memperbaiki Demokrasi

jpnn.com, KUPANG - Capres 2024 Ganjar Pranowo mendapat dukungan dari ribuan mahasiswa perguruan tinggi se-NTT untuk memperbaiki demokrasi Indonesia.
Sebanyak 1.500 mahasiswa juga kompak mengangkat tiga jari saat Ganjar Pranowo memberikan kuliah umum di Universitas San Pedro Kota Kupang, Jumat (1/12).
Bukan hanya mahasiswa, warga dari berbagai kalangan pun antusias menyaksikan Ganjar dari luar pagar kampus.
Dalam kesempatan itu, Ganjar memberikan motivasi agar mahasiswa tetap kritis demi kemajuan bangsa. Seuai berikan kuliah umum, Ganjar berjalan menuju jalan raya.
Dia naik ke atas podium dan menyampaikan terima kasih kepada mahasiswa dan warga yang telah mengelilinginya. Kemudian secara bersama-sama mengangkat tiga jari ke atas.
Edgard, mahasiswa Universitas Timor (Unimor) mengatakan bahwa kehadiran Ganjar memberikan energi bagi mahasiswa, terutama di NTT.
"Terima kasih Pak Ganjar sudah datang ke NTT," katanya.
Menurutnya, politikus berambut putih itu adalah sosok pemimpin yang mampu mengurai persoalan demokrasi yang disebutnya tidak baik-baik saja.
Bukan hanya mahasiswa, warga dari berbagai kalangan pun antusias menyaksikan Ganjar dari luar pagar kampus.
- 959 Unit Begawan Apartemen Milik PPRO Ludes Terjual
- Simak Pengakuan 2 Pengedar Uang Palsu Ini Setelah Tertangkap
- Forum Purnawirawan TNI Usul Copot Wapres Gibran bin Jokowi, Pengamat: Ekspresi di Negara Demokrasi
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Meriahnya Golo Mori Jazz 2025 di NTT
- Resah Lihat Kondisi Ekonomi, Mahasiswa UKI Bagikan Beras untuk Membantu Warga