Saga dan Masyarakat Riau Doakan Kemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

Saga dan Masyarakat Riau Doakan Kemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
Kegiatan doa bersama yang diinisiasi Sahabat Ganjar di Kabupaten Kampar, Rabu (14/12) malam. Foto: Dokumentasi Sahabat Ganjar Pranowo.

jpnn.com, PEKANBARU - Masyarakat Riau gelar doa bersama untuk Ganjar Pranowo di Lapangan Sepak Bola Karya Bakti, Kecamatan Kampar Kiri Tengah, Kabupaten Kampar.

Kegiatan silaturahmi dan doa bersama itu diinisiasi oleh Sahabat Ganjar bersama para Ulama, pada Rabu (15/22).

Mereka mengajak ribuan masyarakat Riau untuk memberikan doa untuk kesuksesan Ganjar Pranowo di kontestasi politik 2024 mendatang.

Pada momen itu, Sahabat Ganjar (Saga) mengambil tajuk “Lantunan Selawat Serta Doa untuk Indonesia dan Ganjar Pranowo 2024”, sebagai langkah ikhtiar untuk terus berkomitmen mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI selanjutnya setelah kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Doa bersama itu diawali dengan lembacaan Ayat Suci Al-Qur’an. Kemudian para peserta dan penyelenggara acara menyanyikan lagu Indonesia Raya serta pemutaran video tape profil Ganjar Pranowo untuk meyakinkan rakyat Indonesia agar memilih politisi PDIP itu.

Selanjutnya dilakukan kegiatan tausiyah, istigasah, dan selawat yang dipandu oleh Kyai Mohammad Ali Shodiqin atau yang sering dipanggil Gus Ali Gondrong.

Ketua Panitia doa bersama Toha menyampaikan harapan terbaiknya bersama ribuan warga Riau untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai presiden 2024.

“Banyak harapan dan cita-cita untuk pada 2023 yang lebih baik, termasuk dalam upaya memberikan dukungan yang besar untuk Bapak Ganjar Pranowo sebagai presiden di 2024,” ujar Toha.

Masyarakat Riau gelar doa bersama untuk Ganjar Pranowo di Lapangan Sepak Bola Karya Bakti, Kecamatan Kampar Kiri Tengah, Kabupaten Kampar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News