Sambangi Wagub Banten, Sultan Dorong Percepatan Pembangunan Kawasan Ekonomi Halal

Sambangi Wagub Banten, Sultan Dorong Percepatan Pembangunan Kawasan Ekonomi Halal
Wakil Ketua DPD RI Sultan B Najamudin didampingi sejumlah anggota DPD RI bertemu Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy di komplekss kantor Gubernur Banten pada Selasa (30/11/2021). Foto: Humas DPD RI

"Life style halal dan syar'i Yang meningkat harus kita imbangi dengan suplay produk halal secara berkelanjutan. Dan kami sangat mengapresiasi pemerintah Provinsi Banten yang telah menunjukkan komitmen dan konsistensinya dalam memahami kebutuhan masyarakat,” ujar mantan Ketua Kadin Bengkulu itu.

Sultan yang hadir bersama lima senator lainnya antara lain Zuhri M. Syazali (Babel), Edwin Pratama Putra (Riau), Dharma Setiawan (Kepri), Matheus Stefi Pasimanjeku (Maluku Utara), dan Dokter Asyera R. A. Wunda Lero (NTT).

Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy yang menerima kunjungan kerja pimpinan dan anggota DPD RI mengaku sangat bersyukur dan menyambut baik masukan dan dukungan DPD RI terkait pengembangan kawasan industri halal di Banten.

“Kami sedang intensif dan terus melakukan inovasi dan kolaborasi dengan semua pihak dalam memajukan ekosistem halal di Banten, termasuk lembaga legislatif dan pemerintah pusat. Sehingga diharapkan bisa menyusun kebijakan halal yang lebih inklusif dan terintegrasi,” kata Andika.(jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Wakil Ketua DPD RI Sultan B Najamudin saat menyambangi Wagub Banten mendorong percepatan pembangunan kawasan ekonomi halal.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News