Samrei dan Fortebeats Akan Rilis Lagu Baru di Bawah Label Internasional

jpnn.com, JAKARTA - Dua musikus Indonesia, Samrei dan Fortebeats akan meluncurkan lagu baru di bawah label internasional asal Amerika, Astralwerks Records.
Keduanya berhasil mendapatkan kesempatan tersebut setelah menjadi pemenang dalam ajang Electronic Music Producer Contest (EMPC) 2022 yang diinisiasi oleh Iceperience.id.
Dalam ajang tersebut, Samrei keluar sebagai 1st winner dan Fortebeats menjadi remix winner.
Samrei baru saja merampungkan lagu bertajuk Show Me. Sementara itu, Fortebeats datang karya remix ulang lagu Jonas Blue berjudul Perfect Stranger.
Show Me berkisah tentang luapan hati seseorang yang patah hati dan merindukan cinta.
Samrei mengatakan proses pembuatan single sangat menantang standar yang ditetapkan sangat tinggi.
Mengingat, proyek itu akan bersanding dengan karya-karya musisi internasional lain di bawah naungan Astralwerks Record.
"Jadi, saya harus total dalam membuat karya ini. Makanya, saya membuat karya seapik mungkin," katanya.
Dua musikus Indonesia, Samrei dan Fortebeats akan merilis lagu baru di bawah label internasional asal Amerika, Astralwerks Record.
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy