Samsung Merilis Galaxy A03 dengan Harga Terjangkau, Cek Spesifikasinya

Samsung Merilis Galaxy A03 dengan Harga Terjangkau, Cek Spesifikasinya
Samsung Galaxy A03. Foto: dok Samsung

jpnn.com, JAKARTA - Samsung menambah jajaran produk seri A dengan meluncurkan Galaxy A03 untuk pengguna di Indonesia, Kamis (20/1).

Meski ponsel tersebut dibanderol Rp 1 jutaan itu, tetapi Galaxy A03 menyajikan fitur andalan. Salah satunya kamera belakang yang memiliki sensor 48 MP.

"Ponsel ini menyajikan fitur-fitur penting yang dikemas untuk segmen entry level. Akhir tahun lalu, mereka meluncurkan Galaxy A03 Core," ungkap Manajer Pemasaran Produk, Samsung Electronics Indonesia, Ricky Bunardi.

Sementara Galaxy A03 mengusung layar berukuran 6,5 inci beresolusi HD+ PLS dan rasio aspek 20:9.

Pada bodi belakang terdapat dua kamera yang masing-masing memiliki sensor utama 48MP dan depth 2MP.

Sementara itu kamera depan beresolusi 5MP yang tersimpan pada desain Inifinty-V.

Dapur pacu Galaxy A03 diisi oleh prosesor Unisoc T606 yang ditawarkan dalam dua pilihan RAM, yakni 3GB dan 4GB.

Sementara itu, pilihan kapasitas penyimpan terdiri dari 32GB dan 64GB, yang bisa diperluas hingga 1TB dengan kartu memori micro SD.

Samsung menambah jajaran produk seri A dengan meluncurkan Galaxy A03 untuk pengguna di Indonesia, Kamis (20/1).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News