Sangat Kesal, Quartararo Walk Out Saat Pertemuan Pembalap MotoGP
Rabu, 17 Mei 2023 – 17:04 WIB

Fabio Quartararo. Foto: diambil dari motogp
Namun, beberapa pembalap lain justru menyebut Quartararo sebenarnya bisa menghindar agar insiden tidak sampai terjadi.
"Aku tak bisa menghindari insiden di Jerez, tetapi beberapa orang masih bersikeras bilang aku bisa menghindarinya," ujar Qurtararo.
"Oleh karena itu aku berdiri kemudian pergi (dari rapat). Bagiku, itu cara terbaik untuk tidak semakin marah."
Kendati sangat kesal, El Diablo akhirnya memaklumi perbedaan yang ada.
."Aku ingin mengatakan sesuatu, tetapi dengan sesopan mungkin. Hukumanku diumumkan begitu saja tanpa bisa protes," dia menambahkan.
"Kami ada 20-an orang dan di sana juga ada tiga perwakilan petugas, jadi sulit untuk semua orang sepakat dalam satu hal." (gpone/jpnn)
Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo mengaku kesal kepada sejumlah pembalap pada pertemuan komisi keselamatan MotoGP Prancis 2023.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
BERITA TERKAIT
- Tes MotoGP Spanyol: Marquez Pertama, tetapi Yamaha Jadi Perhatian Utama
- Model Terbaru Yamaha YZF-R1 Series, Harga Rp 300 Jutaan
- Klasemen MotoGP 2025 dan Jadwal Balapan di Prancis
- MotoGP 2025: Perasaan Marc Marquez Melihat Posisinya Direbut Alex Marquez
- MotoGP Spanyol 2025: Hari Bersejarah Bagi 2 Pembalap
- Hasil MotoGP Spanyol Mengharukan, 5 Pembalap Jadi Korban