Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Belajar dari Libur Panjang Sebelumnya

Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Belajar dari Libur Panjang Sebelumnya
Wiku Adisasmito. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden

Meskipun masa libur akhir tahun sudah di depan mata. Satgas Penanganan Covid-19 saat ini terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat dan kementerian/lembaga terkait keputusan masa libur panjang akhir 2020.

Wiku memastikan pemerintah masih mengkaji keputusan yang akan diambil terkait libur panjang.

"Masyarakat perlu mengetahui, bahwa apapun keputusan yang akan diambil pemerintah akan selalu mengutamakan keselamatan masyarakat Indonesia di tengah pandemi Covid-19. Karena kita tidak boleh lengah," imbau Wiku.(tan/jpnn)

Masyarakat diminta belajar dari pengalaman pada masa libur panjang. Data mengatakan ada peningkatan kasus positif pascaliburan.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News