'Saya Sangat Siap Untuk Dipecat Persib'

'Saya Sangat Siap Untuk Dipecat Persib'
Djadjang Nurdjaman. Foto: dok/Radar Bandung

jpnn.com, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengaku siap dipecat dari timnya, setelah Maung Bandung mengalami dua kekalahan beruntun di Liga 1.

Kekalahan 0-2 dari Bhayangkara FC juga bikin Persib tak pernah menang dalam empat laga terakhirnya. Ini masalah besar, mengingat Persib tim bertabur bintang. “Yang pasti kami akui kami main jelek, kami kalah dan selamat kepada tim Bhayangkara," kata Djanur dikutip dari Simamaung.

Isu pemecatan Djanur sendiri menyeruak. Apalagi, si pelatih kabarnya sudah mengucapkan selamat tinggal kepada para pemain.

“Ada yang salah dalam tim kami dan saya sebagai pelatih sudah sangat siap dievaluasi. Saya serahkan semuanya kepada manajemen, sangat siap dipecat,” tandas dia. (mochammad syaban rinaldi/jpnn)


Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengaku siap dipecat dari timnya, setelah Maung Bandung mengalami dua kekalahan beruntun di Liga 1.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News