Sayembara Lira Layak buat Imigrasi Kolombia

Sayembara Lira Layak buat Imigrasi Kolombia
Sayembara Lira Layak buat Imigrasi Kolombia
JAKARTA - Masih ingat sayembara menangkap Nazaruddin yang diadakan Lumbung Informasi Rakyat (Lira) berhadiah Rp 150 juta? Petugas Imigrasi Kolombia dinilai layak mendapatkan hadiah itu. Ketelitian mereka akhirnya bisa menghentikan pelarian Nazaruddin. Namun rupanya pihak Lira buru-buru membantah dengan menyatakan tidak ada pemenangn dalam sayembara info dan tangkap koruptor M Nazaruddin senilai Rp 150 juta yang disiapkan Lira dan Federasi NGO Indonesia.

Alasan Lira karena yang melakukan penangkapan adalah lembaga dan institusi hukum pemerintah. Namun hadiah tersebut akan dialihkan dalam sayembara lanjutan Info Korupsi berhadiah total Rp  150 juta yang mekanismenya akan diatur nanti.

”Karena ini kerja dari interpol, KPK, Menkopolkan, Menkopolhukam dan Kepolisian bukan merupakan prestasi dari orang secara pribadi, sayembara tidak ada pemenangnya,” ungkap Jusuf Rizal, Presiden Lira dalam siaran pers berupa email yang diterima INDOPOS (grup JPNN), Kamis (11/8) malam.

Sebab, kata Jusuf Rizal, kalau pemerintah sudah merupakan kewajibannya menangkap Nazaruddin serta mereka sudah dibayar oleh negara. Tidak mungkin LSM memberi uang kepada institusi negara. Itu nanti dianggap melecehkan. Civil Society Organization (CSO)/LSM/NGO memberikan pernghargaan yang baik atas prestasinya yang telah berhasil menangkap Nazaruddin.

JAKARTA - Masih ingat sayembara menangkap Nazaruddin yang diadakan Lumbung Informasi Rakyat (Lira) berhadiah Rp 150 juta? Petugas Imigrasi Kolombia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News