Sebelum Cherysev, Benitez Juga Pernah Turunkan Pemain Terlarang

Sebelum Cherysev, Benitez Juga Pernah Turunkan Pemain Terlarang
Denis Cherysev. Foto: AFP

jpnn.com - SPANYOL - Keteledoran Rafael Benitez terkait administrasi pertandingan bukan baru kali ini terjadi. Sebelum menurunkan Denis Cherysev yang terkena larangan bertanding, ia pernah melanggar aturan saat masih menjadi pelatih Valencia di musim 2001/2002. 

Kala itu kesalahan yang dibuat Benitez adalah menurunkan terlalu banyak pemain non Uni Eropa dalam pertandingan Piala Raja. 

Dilansir dari lama Daily Mail, dalam sebuah laga Copa melawan Novelda, Benitez menurunkan Denis Serban pada menit terakhir. Serban ternyata membuat Valencia memainkan empat pemain asing non Uni Eropa, lebih dari kuota tiga pemain. 

Valencia akhirnya ditendang dari kompetisi setelah Novelda mengajukan banding. Namun karena tak bermain di kompetisi lain, Valencia malah melaju mulus dan merebut gelar La Liga pada musim itu. Gelar itu yang menandai karir Benitez sebagai salah satu pelatih kelas dunia.

Madrid terancam didepak dari Copa Del Rey setelah Benitez menurunkan Cheryshev dalam laga melawan Cadiz. Pemain Rusia itu sebenarnya harus menjalani hukuman larangan bertanding di Copa Del Rey setelah musim lalu mendapat kartu kuning ketiga di laga akhir bersama Villareal di Copa. (ray/jpnn)


SPANYOL - Keteledoran Rafael Benitez terkait administrasi pertandingan bukan baru kali ini terjadi. Sebelum menurunkan Denis Cherysev yang terkena


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News