Sebentar Lagi Menpora Umumkan Keputusan Penting
jpnn.com - JAKARTA- Menpora Imam Nahrawi menjanjikan dalam waktu dua-tiga jam ke depan akan mengumumkan pencabutan SK pembekuan PSSI. Pihaknya sejauh ini, masih menunggu respon resmi dari FIFA.
"Lagi nunggu respons FIFA, karena FIFA sudah memberikan peluang lewat surat mensesneg bahwa harus ada prubahan organisasi di Indonesia. kemudian kemarin ada 85 kelompok minta KLB," katanya kepada para wartawan di Istana Presiden, Selasa (10/5).
"Kami sedang menunggu, kalau memang ada lampu hijau kami akan segerakan (dicabut)," imbuh Imam.
Menurut Imam, esensi pencabutan SK pembekuan PSSI adalah untuk menghindari sanksi panjang dari FIFA yang akan diputuskan di Kongres Tahunan pada 13 Mei mendatang di Meksiko. Dia menjamin, sanksi akan dicabut sebelum 13 Mei.
Dengan kepastian ini, publik sepakbola Indonesia bisa bernapas lega. Sebab, sanksi panjang untuk sepakbola tanah air yang dikhawatirkan pasti tidak akan datang.
Sebelumnya, PSSI sengaja menghentikan kompetisi ISL dan melapor ke FIFA bahwa diintervensi pemerintah. Hal inilah yang akhirnya membuat Indonesia disanksi oleh FIFA. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi