Sedang Menyetir di Tol JORR, Pak Sopir Terkena Peluru Nyasar

jpnn.com, JAKARTA - Seorang sopir truk bernama Marthen harus menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan. Penyebabnya adalah sebuah peluru nyasar yang mengenai kepalanya.
Marthen terkena peluru nyasar saat melintas di Tol JORR di Jalan TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (9/7) malam. Kapolsek Pasar Minggu Kompol Harsono mengatakan, saat itu Marthen melintas dari Cilandak meuju arah Pasar Rebo.
“Korban mengendarai truk yang memuat bangku jok bioskop,” kata Harsono, Selasa (10/7).
Ketika korban berada tepat di depan proyek pembangunan Apartemen Izzara, tiba-tiba terkena peluru nyasar. "Lokasinya tepat di sekitar Izzara Pasar Minggu, korban mengalami luka di bagian kepalanya," sebut Harsono.
Korban yang mengalami luka itu lantas dilarikan ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan guna perawatan medis. Menurut rekan korban, ada suara seperti letusan korek gas sebelum Marthen terkena peluru.
Sesaat setelah suara letusan itu, Marthen langsung jatuh dan kepalanya terluka. “Dugaan sementara peluru nyasar," sebut Harsono.(mg1/jpnn)
-
Selasa, 19 Februari 2019
Film “Anak Hoki” Kisah Nyata sosok Ahok dimasa Remaja -
Selasa, 19 Februari 2019
Dambakan Momongan, Dimas Aditya dan Tika Bravani Ibadah Umroh -
Jumat, 22 Februari 2019
Begini Tingkah Taruna Taruni di Akpol dalam Film "Pohon Terkenal" -
Jumat, 22 Februari 2019
KEREN!!! PKS Janji Hapus Kewajiban Bayar Pajak Kendaraan Bermotor dan Penghasilan -
Jumat, 22 Februari 2019
Jokowi dan Ibu Negara Beri Semangat Sembuh Untuk Ani Yudhoyono -
Jumat, 22 Februari 2019
Kericuhan dan Persekusi Warnai Malam Munajat 212 -
Jumat, 22 Februari 2019
Imam Jumatan Aksi 212 Pimpin Salat Magrib Malam Munajat di Monas -
Jumat, 22 Februari 2019
Berapa Jumlah Peserta Munajat 212? Ini Kata Polisi