Sederet Fakta Penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Nomor 5 Mengejutkan

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan selebritas Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menjadi sorotan publik usai terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.
Berikut sejumlah fakta menarik di balik penangkapan Nia dan Ardi yang dirangkum JPNN.com:
1. Ditangkap pukul 09.00 WIB
Satresnarkoba Polres Jakarta Pusat mendatangi kediaman Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie di Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Rabu (7/7) sekitar pukul 9.00 WIB.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, setiba di lokasi polisi langsung melakukan penggeledahan dan mengamankan seseorang pria bernama ZN, sopir Ardi dan Nia.
2. Barang Bukti Sabu-sabu
Polisi mengamankan 1 klip sabu-sabu seberat 0,78 Gram dan alat isapnya dari kediaman Nia di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Nia Ramadhani mengakui kepada penyidik bahwa suaminya, Ardi Bakrie juga mengonsumsi narkoba bersamanya.
3. Ardi Bakrie Menyerahkan Diri
Saat menggeledah kediaman Nia, Ardi Bakrie tidak ada di lokasi. Namun, pada sore harinya Nia menelepon suaminya dan pada Pukul 20.00 WIB, Ardi menyerahkan diri.
4. Lima Bulan Pakai Narkoba
Polisi menyebut, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie mengonsumi barang terlarang tersebut lantaran beban kerja yang banyak.
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie jadi sorotan publik setelah ditangkap polisi karena kasus narkoba.
- Tok, Pria Asal Aceh Ini Divonis Penjara Seumur Hidup
- 52 Terdakwa Kasus Narkoba Divonis Mati di Sumut
- Jadi Pedagang Keliling, Modus Baru Peredaran Narkoba di Karawang
- Dipecat dari Polri Lantaran Kasus Narkoba, RO Berulah Lagi, Tak Ada Ampun
- Jokowi Minta Penegak Hukum Pengguna Narkoba Disanksi Berat
- Oknum Polisi Aipda Suhendri Dituntut Hukuman Selama Ini terkait Narkoba