Seleksi PPPK Guru 2022: Tak Ada Lagi Honorer K2 di Daerah Ini, Prioritas P3 & P4

3. Lulusan PPG yang memenuhi nilai ambang batas pada seleksi PPPK guru pada 2021.
4. Guru swasta yang memenuhi nilai ambang batas pada seleksi PPPK guru 2021.
Prioritas Kedua Honorer K2
Pelamar prioritas dua, yakni honorer K2 yang tidak termasuk dalam honorer K2 pada kategori pelamar prioritas satu.
Prioritas Ketiga Guru Non-ASN Mengajar Minimal 3 Tahun
Pelamar prioritas ketiga, yakni guru non-ASN yang tidak termasuk dalam guru non-ASN kategori pelamar prioritas satu di satuan pendidikan yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah dan memiliki keaktifan mengajar minimal tiga tahun atau setara dengan enam semester pada Dapodik
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, mulai menyeleksi PPPK guru 2022.
Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu mengatakan, PPPK merupakan strategi pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan honorer termasuk guru.
“Rekrutmen dilakukan melalui proses yang sesuai, sebagai upaya meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan yang ditunjang oleh keberadaan guru berkualitas," kata Bupati Gorontalo Utara Thariq Modanggu di SMP Negeri 1 Kwandang, Selasa (4/10).
Bupati Thariq menjelaskan, terkait anggaran untuk pembiayaan gaji PPPK di daerahnya telah dapat diselesaikan.
Pada seleksi PPPK Guru 2022, di daerah ini sudah tidak ada lagi honorer K2 sehingga fokus pada pelamar prioritas 3 dan 4, atau P3 dan P4.
- Muhajir Sebut Gaji-Tunjangan CPNS & PPPK 2024 Sudah Disiapkan di APBD 2025
- Imbauan MenPAN-RB & BKN Tak Ampuh, Honorer K2 Teknis Tetap Diputus Kontrak
- 5 Berita Terpopuler: CPNS & PPPK Semringah, Bagaimana Nasib Honorer Gagal Seleksi Paruh Waktu, Kapan Jadwal Ulang?
- 205 CPNS Terima SK, Bupati Kotim: Jangan Coba-Coba Minta Mutasi
- 137 CPNS & 449 PPPK Terima SK, Bupati Sahrujani Beri Pesan Begini
- CPNS & PPPK Tahap 1 Semringah, SK ASN di Tangan, Semua Honorer K2 Terakomodasi