Semangat Syawal di Tahun Politik

Semangat Syawal di Tahun Politik
Salat Idulfitri. ILUSTRASI. Foto: JawaPos.com/JPNN.com

Tradisi halal bihalal yang ada harus dimanfaatkan untuk meningkatkan ukhuwah islamiyah dan ikatan persaudaraan. Halal bihalal akan dapat dioptimalkan untuk mempererat persatuan sebagai bangsa. Melalui forum halal bihalal  bisa sambung silaturahmi antarorganisasi, bisa saling ketemu antartokoh maupun antaranggota masyarakat. 

 


"Ini adalah kunci membuka komunikasi, ini adalah momentum untuk menyambung silaturahmi," ujarnya. 

 


Dengan demikian integrasi bangsa akan semakin bagus, dan persatuan nasional kian kuat. Semangat persatuan sebenarnya sudah digembleng selama bulan Ramadan. Masyarakat telah dilatih untuk kompak dalam satu komando. Sebulan penuh masyarakat dibiasakan untuk mulai tidak makan sejak adzan subuh dikumandangkan. Mereka kompak berbuka puasa saat bedug magrib telah tiba. 

 


Ini adalah gemblengan sikap persatuan yang telah diterapkan selama bulan Ramadan. Tidak hanya itu, selama bulan Ramadan juga dilaksanakan shalat taraweh. S elama salat ini, semua jemaah terbiasa dalam satu komando imam, mulai takbiratulikham hingga salam.

 

Bulan syawal harus meningkatkan silaturahmi serta menjaga persatuan di tengah masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News