Semen Gresik PMDN Terbaik

Semen Gresik PMDN Terbaik
Semen Gresik PMDN Terbaik
JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) memberikan piagam penghargaan 'BKPM Investment Award 2008' kepada pemerintah daerah dan perusahaan berprestasi terbaik sepanjang 2008 ini. "Para pemenang merupakan pihak yang turut membantu mengartikan kembali pentingnya investasi ditengah-tengah tantangan globalisasi yang semakin kuat," kata Kepala BKPM Muhammad Lutfi (10/12).

Piagam tersebut merupakan lanjutan dari Piala Penghargaan yang pagi sebelumnya  telah diserahkan oleh Wapres Jusuf Kalla di Istana Wapres, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta. Untuk perusahaan, PT Semen Gresik (Persero) Tbk  terpilih sebagai perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) skala besar terbaik tahun ini. Sedangkan pemerintah provinsi Sulawesi Utara terpilih sebagai daerah terbaik penanaman modal investasi.

Semen Gresik menyisihkan 19 pesaing lainnya yang masuk nominasi seperti Indocement, Pupuk Kaltim, Gajah Tunggal, Indah Kiat Pulp & Paper (IKPP), Indosat, Excelcomindo, Indomobil, Aneka Tambang, Indo Barat Rayon. Sedangkan Sulut menyisihkan empat daerah lainnya.

M.Lutfi menjelaskan, perusahaan yang memenangkan award ini memiliki kegiatan bisnis yang ramah lingkungan dan konsisten dalam menerapkan green business. Selain juga telah melaksanakan GCG/ tata kelola perusahaan secara baik, menggunakan tekhnologi ramah lingkungan serta memiliki Community Development (CSR) yang berkesinambungan bagi masyarakat.

JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) memberikan piagam penghargaan 'BKPM Investment Award 2008' kepada pemerintah daerah dan perusahaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News