Seperti ini Ide Sandiaga Uno Menarik Minat Wisatawan ke Danau Toba di Kala Pandemi

Seperti ini Ide Sandiaga Uno Menarik Minat Wisatawan ke Danau Toba di Kala Pandemi
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno (kanan) saat berbincang dengan para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) khas Danau Toba, Rabu (30/12). Foto dok Kemenparekraf

jpnn.com, DANAU TOBA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno punya cara tersendiri untuk mendorong para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif dalam menggaet minat wisatawan.

Salah satunya yakni dengan menggunakan BIG data. Sandi yakin dengan data yang ada akan membuat sistem promosi bisa lebih efisien.

Hal itu disampaikan Sandiaga saat berdialog dengan pelaku usaha Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Danau Toba di Ballroom Niagara Hotel, Parapat, Toba, Sumatera Utara, Rabu (30/12).

Sandi yang mengenakkan pakaian adat khas Toba memberikan sejumlah kiat untuk menggaet wisatawan.

“Harus fokus pada wisatawan domestik bisa menggunakan pendekatan big data. Kira-kira orang-orang tipe mana sih yang bakal tertarik untuk berlibur di danau Toba,” kata Sandi.

Pria 51 tahun ini awalnya bercerita bahwa Presdien Joko Widodo memerintahkan untuk menggenjot 5 destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif dalam satu tahun ke depan.

Tujuannya agar kembali pulih pasca pandemi COVID-19.

Jokowi ingin pariwisata dan ekonomi kreatif tanah air tidak hanya berpaku pada wisatawan mancanegara saja melainkan juga wisatawan lokal.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno punya cara tersendiri untuk mendorong para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif dalam menggaet minat wisatawan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News