Seusai Antar Anak Kuliah, Buruh Harian Lepas di Palembang Dibegal
jpnn.com, PALEMBANG - Seorang buruh harian lepas di Palembang Mulyadi, 49, menjadi korban pembegalan yang dilakukan dua orang tak dikenal, Senin (14/10/2024) sekitar pukul 5.30 WIB.
Peristiwa itu terjadi di Jalan Sukasari atau tepatnya dekat Perumahan Griya Putri Ayu, Kelurahan Talang Kelapa, Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang.
Saat ditemui di lokasi kejadian, Mulyadi bercerita bahwa peristiwa itu terjadi saat dirinya hendak pulang ke rumah seusai mengantar anaknya kuliah.
Di tengah perjalanan, Mulyadi tiba-tiba dipepet oleh dua orang pelaku.
"Dia (pelaku) memanggil saya 'hoy' saya menoleh, karena saya kira warga perumahan Griya Putri Ayu," cerita Mulyadi, Rabu (16/10/2024).
"Saat saya menoleh, saya lihat satu pelaku memegang parang, dan langsung memukul leher saya," sambung Mulyadi.
Tak hanya itu, pelaku juga menerjang motor korban hingga terjatuh.
"Saat itu saya masih mempertahankan motor dan memegang jaket pelaku, tetapi satu pelaku lagi turun dari motor dan ingin melukai saya dengan parang," terang Mulyadi.
Seorang buruh harian lepas di Palembang Mulyadi, 49, menjadi korban pembegalan yang dilakukan dua orang tak dikenal, Senin (14/10/2024) sekitar pukul 5.30 WIB.
- Detik-Detik Penganiayaan Dokter Koas Unsri, Pelaku Menyerahkan Diri
- Pelaku Penganiayaan Dokter Koas di Palembang Serahkan Diri ke Polda Sumsel
- Diduga Dipicu Masalah Jadwal Jaga di Rumah Sakit, Dokter Koas di Palembang Dianiaya
- Diduga Korupsi Dana Desa Rp 769 Juta, Kepala Desa Muara Baru Ditangkap
- Gelar Aksi, AMPD Minta Bawaslu RI Selamatkan Demokrasi di Sumsel
- Diduga Gangguan Mental, Aswandi Nekat Panjat Tower Selular