Siapa Nih yang Buang Puluhan Kartu Indonesia Pintar di Jalan ?

Siapa Nih yang Buang Puluhan Kartu Indonesia Pintar di Jalan ?
Kartu Indonesia Pintar (KIP) ditemukan di jalan. Foto : JPG/Pojokpitu

jpnn.com, KEDIRI - Puluhan Kartu Indonesia Pintar, KIP ditemukan berserakan di Jalan Pamenang Kabupaten Kediri, Jawa Timur. KIP tersebut diketahui beralamat di Kabupaten Tulungagung.

Total 70 Kartu Indonesia Pintar tersebut ditemukan dua warga Diki Dear Saputra dan Riko Tri Sutrisno. Sejumlah kartu juga ditemukan dalam kondisi rusak akibat terlindas kendaraan.

BACA JUGA : Ratusan Kartu Indonesia Pintar Dibuang

Diketahui, kartu program andalan Presiden Jokowi itu beralamat di Kecamatan Kauman dan Pakel Tulungagung.

Kartu tersebut tersebar hampir sepanjang 500 meter di jalan. "Ironisnya, banyak warga yang acuh melihat kondisi tersebut," kata Diki.

BACA JUGA : Banyak Anak Tak Sekolah Ogah Gunakan Kartu Indonesia Pintar

Kasus ini dalam penanganan polisi sektor setempat. Menurut AKP Mukhlason Kapolsek Gampengrejo sekaligus subsektor Ngasem, secara fisik Kartu Indonesia Pintar tersebut diduga asli.

"Namun perlu cek data base dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung untuk menelusuri KIP ini," kata AKP Mukhlason.

Polisi cek data base dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung untuk menelusuri Kartu Indonesia Pintar yang dibuang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News