Simoncelli Belum Tersentuh di Sachsenring

Simoncelli Belum Tersentuh di Sachsenring
Simoncelli Belum Tersentuh di Sachsenring
Di sesi pertama, Simoncelli menciptakan waktu terbaik 1 menit 22,823 detik. Dia menjadi satu-satunya pembalap yang mampu menembus catatan waktu di bawah 1 menit 23 detik. Dia diikuti oleh Stoner yang sudah mendapatkan waktu terbaik sebelum celaka, 0,181 detik tertinggal dari Simoncelli.

Di sesi kedua atau siang hari, Simoncelli terlibat persaingan sengit dengan jagoan Yamaha Factory Jorge Lorenzo. Simoncelli mendapatkan waktu terbaik 1 menit 22,225 detik, sedangkan Lorenzo tertinggal 0,095 detik saja.

Pedrosa yang juga terjatuh di sesi sebelumnya, turut memperketat persaingan. Juara MotoGP Jerman 2010 itu berada di peringkat ketiga dengan selisih 0,107 detik. Baru kemudian Stoner menyusul di urutan keempat, terpaut 0,317 detik dari Simoncelli.

Posisi kelima dihuni pembalap Repsol Honda lainnya, Andrea Dovizioso, disusul pembalap Ducati Nicky Hayden, rekan setim Lorenzo, Ben Spies, pembalap Pramac Randy de Puniet, Alvaro Bautista (Rizla Suzuki) dan Karel Abraham (Cardion AB), yang melengkapi komposisi sepuluh besar.

SACHSENRING - Usaha Marco Simoncelli untuk mendapatkan podium perdana berlanjut di MotoGP Jerman. Sinyal positif langsung didapatkannya di sesi latihan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News