Sistem KITE Manjakan UKM untuk Ekspor

jpnn.com - jpnn.com - Pemerintah terus mendorong pelaku bisnis usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) agar “naik kelas”.
Menteri Koperasi dan UKM Puspayoga mengatakan, saat ini ada sistem Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE).
Program itu akan diresmikan Presiden Joko Widodo akhir bulan ini.
Insentif ini diberikan karena banyak UKM yang menjangkau pasar ekspor juga terkadang terkendala bahan baku lantaran masih harus didatangkan dari luar negeri.
“Ini kerja sama Bea Cukai. Jadi bahan baku impornya tidak kena bea,” ujar Puspayoga, Rabu (25/1).
Selain itu, UKM akan dimudahkan dengan adanya pembiayaan khusus ekspor dari Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI).
“Cicilannya diberikan relaksasi karena setelah diekspor belum tentu langsung dibayar. Ini yang harus dimanfaatkan,” sebutnya.
Selain itu, pihaknya juga mendorong agar UKM makin banyak go online. “Pasarnya tentu makin luas. Dan ini yang akan kami dorong. Tentu tantangannya di pengemasan agar konsumen makin tertarik,” bebernya.
Pemerintah terus mendorong pelaku bisnis usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) agar “naik kelas”.
- Tumbuh Berkelanjutan, Bank Raya Kembali Bukukan Kinerja Keuangan Positif
- Bea Cukai Dukung UMKM di Bekasi dan Makassar Tembus Pasar Ekspor Lewat Kegiatan Ini
- Jurus Bea Cukai Parepare Dorong Laju Ekspor dan Pertumbuhan Ekonomi di Daerah
- Respons Kritik AS soal QRIS, Waka MPR Eddy Soeparno: Terbukti Membantu Pelaku UMKM
- PT SNJ Luncurkan Mitra Retail Suri Community
- Bea Cukai Dorong Potensi UMKM di Banyuwangi & Belitung Tembus Ekspor Lewat Asistensi