Siswa Dipalak Teman, Orang Tua Polisikan Guru
Jumat, 22 Juli 2016 – 23:47 WIB

Ilustrasi Sekolah Dasar. Foto: dok.JPNN
BEKASI--Siswa SDN 01 Setiadarma, Bekasi, Jawa Barat, Delphi Andriani Susilo (9) mengaku menjadi korban pemalakan oleh rekan sekelasnya. Tidak terima dengan perlakuan tersebut, orang tuanya melaporkan permasalahan itu ke Polsek Tambun Selatan kemarin.
Ibunda Delphi, Rusmini, menduga anaknya menjadi korban kekerasan di kelas. Dia juga menuntut wali kelas dan kepala sekolah untuk bertanggung jawab atas kekerasan yang dialami anak semata wayangnya.
''Anak saya sampai muntah-muntah. Kakinya memar hingga biru-biru karena ditendang temannya. Sayang, pihak sekolah seakan melindungi pelaku. Karena itu, saya melaporkan kasus tersebut kepada polisi,'' katanya.
Rusmini menyatakan, peristiwa itu terjadi pada Mei lalu. Akibatnya, hingga saat ini, Delphi belum masuk sekolah karena trauma. Seharusnya Senin lalu dia masuk sekolah, tapi tidak mau karena trauma.
BEKASI--Siswa SDN 01 Setiadarma, Bekasi, Jawa Barat, Delphi Andriani Susilo (9) mengaku menjadi korban pemalakan oleh rekan sekelasnya. Tidak terima
BERITA TERKAIT
- Prodi Desain Interior PresUniv Bejibun Beasiswa, Gampang Dapat Pekerjaan
- Sudah Ada Guru ASN Ditempatkan di Sekolah Swasta hingga Pensiun
- Dedi Mulyadi Tetap Kirim Siswa Bandel ke Barak Militer Meski Picu Pro Kontra
- Ini 4 Program Hasil Terbaik Cepat Presiden, Guru Honorer Masuk Prioritas
- Hari Pendidikan Nasional, ASDP Ajak Siswa Belajar Dari Dek Kapal
- Mendikdasmen Sebut Janji Presiden Prabowo kepada Guru Sudah Terealisasi, Apa Saja?