Skandal Pengaturan Skor, Terungkap Identitas Miss T

Skandal Pengaturan Skor, Terungkap Identitas Miss T
Sepak bola. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Sementara itu, setelah mengungkap kasus pengaturan skor, Lasmi mengatakan bahwa banyak menerima teror.

”Kepolisian sudah menunjuk tim (Satgas Antimafia Bola Polri, Red) langsung yang ditemukan kepada saya. Setelah itu kami langsung ke Polda Metro Jaya untuk menyerahkan barang bukti,” jelasnya.

Setelah buka-bukaan kasus itu, Lasmi mengaku dikejar-kejar oleh oknum yang meminta keterangan dan barang bukti. ”Padahal, saya sudah di-BAP resmi oleh satgas yang ditugasi langsung Kapolri. Kenapa masih ada oknum yang minta bukti lagi,” terang Lasmi.

”Akhirnya handphone saya diamankan kepolisian. Sebab, banyak oknum yang mengincarnya,” imbuhnya.

Lebih lanjut Lasmi mengatakan bahwa polisi masih mendalami kasus tersebut. Polisi belum dapat memastikan karena masih banyak saksi yang harus dimintai keterangan. ”Nama-nama yang saya sebut kemungkinan akan dipanggil,” ujar Lasmi. (ana/ham)


Pengaturan skor di Liga 3 yang melibatkan Persibara Banjarnegara menyeret nama sejumlah petinggi PSSI.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News