Soal Kontrak Shin Tae Yong di Timnas Indonesia, Peri Sandria Yakin PSSI Bijaksana

Soal Kontrak Shin Tae Yong di Timnas Indonesia, Peri Sandria Yakin PSSI Bijaksana
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - MEDAN - Legenda sepak bola nasional Peri Sandria meyakini bahwa PSSI akan mengambil keputusan bijaksana soal nasib kontrak Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong.

"Apakah diperpanjang atau tidak, itu kembali ke PSSI," kata Peri ketika dihubungi dari Medan, Sumatera Utara, Minggu (28/1).

Sebagai sosok yang pernah berkecimpung selama bertahun-tahun di sepak bola nasional, Peri bisa mengerti apa saja kebijakan yang diambil PSSI soal nasib Shin Tae Yong.

Jika kontrak Shin diperpanjang, Peri merasa itu wajar mengingat pelatih itu sudah melakukan banyak hal baik untuk Timnas Indonesia.

Salah satunya, memperbaiki peringkat FIFA Skuad Garuda dari 173 (tahun 2020) menjadi 146 (sampai 21 Desember 2023).

Kemudian, Shin juga membawa timnas senior dan U-20 Indonesia lolos ke Piala Asia U-20, serta Piala Asia edisi 2023.

Terkini, sang juru taktik berkewarganegaraan Korea Selatan bisa mengantarkan Timnas Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Ini sebuah catatan sejarah karena itulah untuk pertama kalinya Indonesia lolos dari fase grup Piala Asia.

"Saya merasa performa itu sudah cukup bagus," kata Peri.

Peri Sandria meyakini PSSI akan bersikap bijaksana soal kontrak Shin Tae Yong di Timnas Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News